Jumat, 16 Februari 2018

Localhost > Install Open SID Web untuk Desa

Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Halo lagi semua...
Perkembangan sosial media kali ini sungguh sangat pesat, sampai sekarang diciptakan website resmi untuk desa dengan menggunakan openSID. Apa itu openSID? dan bagaimana cara menggunakanya? OK Langsung saja Check this out! 


A.Pengertian

OpenSID adalah Sistem Informasi Desa (SID) yang sengaja dirancang supaya terbuka dan dapat dikembangkan bersama-sama oleh komunitas peduli SID. OpenSID awalnya dikembangkan menggunakan SID dari Combine Resource Institution (CRI).


B.Latar Belakang 

Didesa saya belum terpasang openSID karena itu saya sangat ingin belajar tentang openSID siapa tahu nanti bisa di manfaatkan di desa saya sendiri.


C.Maksud dan Tujuan

Menunjukkan tutorial cara install openSID 


D.Hasil yang Diharapkan

Dapat menginstall dan menggunakan openSID secara baik dan benar serta memahami fungsi menu-menunya.


E.Alat dan Bahan

>Laptop
>Database
>File OpenSID. Bagi yang belum punya klik disini.
>Koneksi ke Internet
>Di Laptop sudah terinstall LAMP Server atau sejenisnya. Karena disini saya masih menggunakan localhost.

F.Jangka Waktu Pelaksanaan

>10-25 menit

G.Proses Tahapan Pelaksanaan

  1. Download OpenSID-nya 
  2. Buka filenya dan pindahkan ke direktory /var/www/html. Ingat kalian harus menjadi super user dulu.
  3. Settelah itu ekstrak filnya dan ganti nama misal desaku.
  4. Lanjut, sekarang beri hak aksesnya dengan perintah chown -R www.data:www.data desaku/ /var/www/html dan 1 lagi hak akses chmod -R 755 desaku
  5. Kemudian buka aplikasi browser kalian dan tuliskan localhost/desaku.
  6. Jika belum munculkalian buka folder desaku dan cari folder desa-contoh dan buka. Setelah didalamnya terdapat folder config dan edit file database.php didalamnya pasti database name dan passwordnya belum diisi. Maka dari itu isikan dengan apa yang kalian atur di phpmyadmin.
  7. Sekarang buka lagi localhost/phpmyadmin dan buka database desaku yang tadi.
  8. Sekarang import file sql cari dengan klik browse dan pilih file contoh_data_awal_20180126.sql 
  9. Sekarang coba buka lagi localhost/desaku pasti bisa kan?
  10. Jika anda ingin masuk ke sebagai admin ketikkan http://localhost/desaku/index.php/siteman  di kolom pencarian.
  11. Dan masukkan user admin dan password sid304
  12. Ok itulah cara untuk memasang open SID di database localhost. Mungkin untuklebih lanjutnya akan saya bahas di artikel selanjutnya.

H.Referensi







0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih tekah berkunjung di blog saya.Silahkan tulis komentar anda dengan sopan.OK...